Inikah raut yang ku pandang
Sebatang tubuh yang dulu tumbuh
Tentang bagaimana ia tegak, tentang musim semi setelah penghujan pergi
Lalu ,Hidup adalah tentang mati
Tentang menunggu dan yang sudah pergi, mati
Dan tentang musim musim tropis penuh tangis
Sekarang, sudah jam 1 siang
Hangat menyengat selebihnya berkeringat
Tak henti aku menatap, tentang usia, tentang batang dan daun yang hampir keriput
Ia tak berkembang lagi, sebab kemarau tak akan pergi sebelum ia mati
Ia layu, diam termakan waktu, selebihnya tuliskanlah tentang rindu, tentang siapa yang siap menunggu dan siapa yang akan berlalu.
Sebelum musim gugur ada yang telah gugur
Setelahnya belum pernah ku jumpai lagi musim semi
Aku telah mati
Rumah, 27 Juli 2010

Tidak ada komentar:
Posting Komentar